
GenPI.co - Karya anak bangsa, Dewaweb turut berpartisipasi mendorong pemasaran digital bisnis UMKM melalui edukasi secara virtual.
Dewaweb sebagai cloud hosting ingin berkontribusi dalam gerakan transformasi digital bisnis UMKM.
Melalui Dewatalks, Dewaweb ingin mengajak masyarakat untuk lebih melek digital melalui webinar yang mengedukasi.
BACA JUGA: Sandiaga Uno Sebut Perubahan Konsumsi Pengaruhi Sektor Pariwisata
CEO, CISSP, CCSP Dewaweb, Edy Budiman, menjelaskan para peserta nantinya bisa memilih sendiri topik webinar yang ingin mereka simak.
Mulai dari topik tentang pengembangan bisnis, pengelolaan website, strategi digital marketing, SEO hingga desain UI/UX dan front-end/back-end development.
BACA JUGA: Terungkap, Harta Warisan Vanessa Angel, OMG
Meski peserta tak perlu mengeluarkan biaya sama sekali, namun mereka tak perlu meragukan kualitas materi yang dibawakan di webinar.
“Melalui Dewatalks, kami ingin mendukung transformasi UMKM dengan mengajak masyarakat untuk lebih melek digital melalui edukasi di webinar," ujarnya kepada wartawan, Sabtu (27/11).
BACA JUGA: Kabar Buruk, Ketua MPR Bambang Soesatyo Kecelakaan
Menurut Edy, ada beragam konten video tutorial bermanfaat untuk para pemilik UMKM yang berniat untuk beralih ke digital.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News