Anggota DPR Sentil Keras Erick Thohir, Saham Mitratel Rontok

Anggota DPR Sentil Keras Erick Thohir, Saham Mitratel Rontok - GenPI.co
Anggota DPR Sentil Keras Erick Thohir, Saham Mitratel Rontok - Erick Thohir (Foto: Antara)

GenPI.co - Anggota Komisi VI DPR RI Mufti Anam blak-blakan memberikan kritik terhadap BUMN terkait dengan pelaksanaan penawaran saham perdana dari PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk.

Sebab, dari hasil penawaran tersebut dinilai kurang memuaskan.

"IPO (initial public offering) untuk bisa mendapatkan pendanaan tanpa bunga sangat sehat untuk perbaikan BUMN yang ada," kata Mufti dalam rapat bersama BUMN di DPR RI, Kamis (2/12).

BACA JUGA:  Air Rebusan Daun Mengkudu Campur Madu Dahsyat Banget, Cespleng

Namun, Mufti punya pesan kepada BUMN, agar jangan sampai ada oligarki kepentingan di dalamnya.

"Kepentingan orang hanya mencari keuntungan sesaat, seperti kita lihat Mitratel kemarin di IPO tinggi tiba-tiba hari berikutnya turun," jelas Mufti.

BACA JUGA:  Cespleng! Air Rebusan Daun Belimbing Wuluh Khasiatnya Dahsyat

Sementara itu, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengakui saat ini harga saham PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk (MTEL) alias Mitratel terus mengalami penurunan sejak melakukan penawaran umum saham perdana (initial public offering/IPO).

"Tentu kita lihat pada 2021 ada Mitratel yang sudah terjadi dan memang hari ini masih mendapat tekanan. Namun, kita confident akan terus dilakukan perubahan," kata Erick Thohir.

BACA JUGA:  Air Rebusan Jahe Campur Serai Cespleng, Khasiatnya Wow Banget

Untuk diketahui, saham Mitratel dilepas ke pasar dengan harga Rp 800/saham pada 12 November 2021 lalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya