Harga LPG 12 Kg Meroket, DPR Beri Arahan, Jargas Solusinya

Harga LPG 12 Kg Meroket, DPR Beri Arahan, Jargas Solusinya - GenPI.co
Harga LPG 12 kg meroket, DPR beri arahan, Jargas solusinya. Foto: ANTARA

GenPI.co - Pemerintah diminta mempercepat pembangunan jaringan gas (jargas) rumah tangga.

Hal ini seiring kenaikan harga LPG nonsubsidi atau tabung 12 kilogram (kg) yang akan berdampak terhadap ekonomi masyarakat.

Anggota Komisi VII DPR Diah Nurwitasari menuturkan dengan kenaikan LPG 12 kg, masyarakat kemungkinan besar beralih mengonsumsi LPG subsidi atau tabung 3 kg.

BACA JUGA:  Kurangi Impor LPG, Diversifikasi Energi Jadi Kunci, Ini Caranya

"Telah terjadi pergeseran dari masyarakat. Masyarakat beralih menggunakan LPG subsidi. Ini perlu diperhatikan secara detail oleh pemerintah," kata Diah, Jumat (15/4).

Diah juga melihat kondisi ekonomi masyarakat mengalami tekanan imbas pandemi covid-19.

BACA JUGA:  LPG 3 Kg dan Pertalite Bakal Naik, Ekonom Beber Skenario Terburuk

Bahkan, ekonomi masyarakat kelas menengah juga terdampak dan membuat daya belinya tertekan.

Oleh karena itu, jargas rumah tangga menjadi solusi dalam memenuhi kebutuhan bahan bakar rumah tangga yang lebih terjangkau.

BACA JUGA:  Pengamat: Inflasi Bisa Meningkat Kalau Harga Pertalite & LPG Naik

Dia menyebut pemanfaatan gas bumi belum dimanfaatkan secara optimal. Padahal sumber gas bumi Indonesia cukup melimpah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya