
Meski sudah membaik, Wajri menyatakan terkadang masih sulit mendapatkan penumpang yang ingin dibawakan barangnya.
Sebab, banyak penumpang yang dijemput dengan kendaraan pribadi.
Dia mengatakan penghasilannya pada tahun ini sangat jauh jika dibandingkan dengan masa sebelum pandemi covid-19.
BACA JUGA: Pakai Jasa Porter di Terminal Kampung Rambutan? Sebegini Tarifnya
"Sampai 20 kali memanggul per hari ada, sih," ujarnya.
Wajri menjelaskan 20 kali memanggul mendapat sekitar Rp 200 ribu dengan tarif Rp 10 ribu untuk satu kali mengantarkan barang.
BACA JUGA: Stasiun Pasar Senen Dipenuhi Orang yang Mudik, Porter Semringah
Namun, dia menyebut pendapatannya tak menentu karena tergantung kebaikan hati penumpangnya juga.
"Misal, ketemu orang baik biasanya dikasih lebih banyak," kata Wajri.(*)
BACA JUGA: Beda Porter Resmi dan Ilegal di Terminal Kampung Rambutan, Simak!
Lihat video seru ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News