LPDB-KUMKM Tegaskan Tak Pernah Tolak Proposal Pinjaman Dana Bergulir

LPDB-KUMKM Tegaskan Tak Pernah Tolak Proposal Pinjaman Dana Bergulir - GenPI.co
Direktur Utama LPDB-KUMKM Supomo. Foto: LPDB-KUMKM

GenPI.co - Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (LPDB-KUMKM) terus melayani pelaku koperasi dan UMKM yang membutuhkan akses pemodalan yang mudah, murah, dan ramah.

Layanan tersebut tidak hanya dari pola konvensional, tetapi juga yang syariah.

Hal itu sejalan dengan status LPDB-KUMKM sebagai badan layanan umum (BLU) yang mengedepankan prinsip pelayanan publik.

BACA JUGA:  LPDB-KUMKM Sasar Koperasi Sektor Riil di Daerah

Direktur Utama LPDB-KUMKM Supomo mengatakan pihaknya terus fokus melakukan penyaluran dana bergulir kepada koperasi di seluruh Indonesia.

Tujuannya ialah untuk mendukung perekonomian masyarakat melalui UMKM.

BACA JUGA:  Triwulan I, Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM Rp 523,89 M

Supomo menuturkan saat ini perekonomian dan para pelaku usaha sangat membutuhkan peran dari pemerintah, yakni perkuatan permodalan karena sedang menghadapi transisi ekonomi dari pandemi.

"Kondisi perekonomian sekarang butuh dukungan kuat, terlebih kita tahu bahwa di kondisi pandemi waktu itu sangat terpuruk. Siapa lagi yang mau mengangkat kalau bukan kami sebagai kepanjangan tangan pemerintah atau negara?" ujar Supomo di Jakarta, Senin (14/11).

BACA JUGA:  LPDB-KUMKM Dorong Pembiayaan Koperasi Pondok Pesantren

Supomo memastikan pihaknya tidak pernah menolak proposal pengajuan pinjaman atau pembiayaan dana bergulir dari calon mitra koperasi LPDB-KUMKM.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya