Alasan Sekarang adalah Waktu yang Krusial Melunasi Utang Kartu Kredit

Alasan Sekarang adalah Waktu yang Krusial Melunasi Utang Kartu Kredit - GenPI.co
Kombinasi inflasi, kenaikan suku bunga, dan berakhirnya bantuan terkait pandemi, telah menyebabkan meningkatnya utang kartu kredit. Foto: envato elements/orathaim164

GenPI.co - Kombinasi inflasi, kenaikan suku bunga, dan berakhirnya bantuan terkait pandemi, seperti moratorium pembayaran pinjaman mahasiswa, telah menyebabkan meningkatnya utang kartu kredit, kata para ahli.

Pada kuartal ketiga tahun 2023, masyarakat Amerika Serikat memiliki lebih dari USD 1,05 triliun pada kartu kredit mereka.

Rata-rata tingkat suku bunga pada kartu kredit saat ini adalah sekitar 21,5%, tingkat tertinggi sejak Federal Reserve mulai melacak suku bunga pada tahun 1994.

BACA JUGA:  Warga Amerika Serikat Telah Membebani Diri dengan Utang Kartu Kredit

Dilansir AP News, laporan dari perusahaan pemeringkat kredit Moody's menemukan tunggakan kartu kredit kini jauh di atas tahun 2019, atau tingkat sebelum pandemi.

Silvio Tavares, presiden dan CEO VantageScore, salah satu dari dua sistem penilaian kredit utama di negara tersebut, mengatakan kenyataannya adalah mulai ada tanda-tanda stres yang signifikan, meskipun konsumen secara umum berada dalam kondisi keuangan yang sehat.

BACA JUGA:  Dorong Pertumbuhan Kredit, OJK Fokus Pada 4 Hal Ini

Jika kamu menghadapi peningkatan utang kartu kredit, sambil merasakan dampak inflasi yang berkelanjutan, ada hal yang perlu dipertimbangkan.

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah meminta perusahaan kartu kredit untuk menurunkan tarif.

BACA JUGA:  Kredit Pintar Tingkatkan Literasi Keuangan Pelaku UMKM di Bandung

Meskipun Federal Reserve pada hari Rabu memberi isyarat bahwa penurunan suku bunga pertamanya mungkin akan terjadi dalam beberapa bulan ke depan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya