Yura Yunita Sebut Budaya Sunda Jadi Inpirasinya Bermusik

Yura Yunita Sebut Budaya Sunda Jadi Inpirasinya Bermusik - GenPI.co
Yura Yunita Sebut Budaya Sunda Jadi Inpirasinya Bermusik - Foto: Nje/GenPI.co

GenPI.co - Penyanyi Yura Yunita mengaku budaya Sunda menjadi inspirasinya dalam bermusik.

Hal itu disampaikannya dalam kampanye Spotify IDentitasku di Lucy in the Sky, Jakarta, beberapa waktu lalu.

Wanita 31 tahun mengaku tanah kelahirannya merupakan salah satu sumbernya dalam mencari inspirasi bermusik.

BACA JUGA:  Spotify Suarakan Ragam Musik Indonesia Lewat IDentitasku

"Bagi aku, budaya Sunda selalu menjadi sumber inspirasi dalam berkarya," ujar Yura di Jakarta, Rabu (12/10).

Untuk itu, dia pun mengaku senang bisa berpartisipasi dalam kampanye yang dihadirkan Spotify.

BACA JUGA:  Kemenkominfo, Siberkreasi, dan Spotify Gelar Podcast Parenting

"Aku yakin para pendengar bisa menemukan identitas mereka dan menemukan rumah mereka lewat kampanye ini," ungkapnya.

Yura juga bersama lima musisi yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia.

BACA JUGA:  Konser Musik Ramah Tuli Digelar Akhir Tahun

Selain Yura, ada juga musisi Stevan Pasaribu (Sumatera Utara), Hindia (Jakarta), Sal Priadi (Jawa Timur), Woro Widowati (Jawa Tengah), dan Ndarboy Genk (Yogyakarta).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya