Keris Kang Trotong, Buku Kumpulan Status Facebook Sang Kyai

Keris Kang Trotong, Buku Kumpulan Status Facebook Sang Kyai - GenPI.co
Bedah buku Keris Kang Trotong bersama budaya lokal Wonosobo. (Foto: Erwin)

GenPI.co - Media sosial Facebook digunakan untuk menyalurkan nilai-nilai keilmuan, khususnya ajaran Islam, maka menjadi manfaat bagi banyak orang. Itulah gambaran dari apa yang dilakukan oleh KH Chaedar Idris. Ia adalah  penulis buku bersampul warna hijau setebal 438 halaman bertajuk Keris Kang Trontong.

Selasa (21/5) petang, buku itu dibedah bersama para budayawan lokal, Wonosobo. Agenda yang dihelat di serambi masjid Al Manshur Kampung Kauman itu diikuti para santri, pelajar, mahasiswa, akademisi, pengajar, hingga masyarakat umum yang mengunjungi Masjid untuk ngabuburit.

KH Chaedar menuturkan, awalnya ia diberi telepon genggam oleh seseorang dan ternyata bisa digunakan untuk bermacam fungsi.  Salah satunya membuka Facebook.

Ia kemudian memunculkan karakter Trontong dalam kisah-kisah yang dipublikasikan dalam status Facebook.

Baca juga: Ustaz Arifin Ilham Berpulang, Tinggalkan Kenangan 

Episode keseharian Trontong memang panjang dan mungkin ada ratusan kisah. Menurut Kiyai Chaedar, sebenarnya kisah itu adalah mengejek tingkah laku dari Trontong sendiri, bukan menyindir orang lain. 

“Apakah ada manfaatnya, tidak saya tidak tahu. Semoga tidak menambah siksa (saya) itu harapannya. Sekarang saya juga kewalahan untuk menambah pertemanan dan dua akun saya penuh semuanya. Pada intinya saya ingin menyampaikan bahwa kita harus berhati-hati dengan prasangka.  Kita tidak boleh merasa lebih baik dengan siapa pun,” ungkap Kiyai yang dikenal para santrinya sangat hemat dalam bertutur kata itu.

Dari sekian tulisan yang ada, kisah mengenai keris menjadi yang utama. Terhadap hal itu, KH Chedar punya jawaban. Pelajarannya, kata dia, bahwa manusia tidak punya kekuatan apapun apalagi bagi yang punya benda seperti keris atau akik. Jimat lambang kekuatan itu sebenarnya tidak punya daya apa-apa, melainkan kekuatan berasal dari Allah SWT.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya