Cara Ciamik Simpan Daging Kurban Meski Tak Punya Kulkas

Cara Ciamik Simpan Daging Kurban Meski Tak Punya Kulkas - GenPI.co
Begini cara simpan daging Qurban Idul Adha buat kamu yang gak punya kulkas (Foto : Istimewa)

Sejatinya manusia sejak dulu kala telah melakukan penyimpanan daging tanpa bantuan alat apapun. Mereka hanya menaburi daging tersebut dengan garam dapur dan menyimpannya kedalam tempat yang bersih. Kandungan mineral di dalam garam terbukti dapat mengeringkannya dan membuatnya tahan lama. Bahkan daging yang sebelumnya dicuci bersih, dipotong kecil-kecil dan digarami akan tahan hingga 6 bulan. 

Pengeringan

Selain penggaraman, cara lainnya adalah dengan mengeringkan daging tersebut. Daging yang telah dikeringkan sebaiknya diiris tipis dan dipilih yang tidak mengandung lemak. Sebelum dikeringkan atau dijemur, daging juga perlu dibalut dengan larutan garam terlebih dahulu. Yang paling penting kamu harus memastikan daging tersebut 100% dalam keadaan kering. Teknik ini juga dapat menjaga umur daging sehingga awet hingga beberapa minggu bahkan bulan. 

Pengasinan

Cara pengasinan hampir sama dengan pengeringan namun yang menjadi pembeda daging akan diawetkan dalam wadah yang sebelumnya diberi larutan air asin. Layaknya sebuah asinan, metode ini cukup mudah yaitu cukup menyiapkan wadah atau toples dengan larutan air dan garam secukupnya dan masukan daging kedalamnya. Pastikan daging sepenuhnya terendam. Daging yang diproses dengan metode ini akan menyerap banyak cairan dan akan menghasilkan hidangan yang lebih beraroma.

Pengasapan

Terakhir yaitu dengan cara pengasapan. Cara pengasapan ini dilakukan untuk menghilangkan kelembaban karena air pada daging kurban. Untuk tetap menjaga kondisi dan cita rasa dari daging tersebut, kamu bisa memanfaatkan asap yang dihasilkan oleh pembakaran tempurung kelapa. Setelah proses ini selesai, daging harus digantung dan disimpan di tempat yang sejuk dan kering.

Lihat video seru ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya