Liputan Khusus

Dear Young Lex, Ini Orang Tua Curhat Anaknya Jawab Lah Bodo Amat

Dear Young Lex, Ini Orang Tua Curhat Anaknya Jawab Lah Bodo Amat - GenPI.co
Salah satu orang tua curhat anaknya meniru lagu Lah Bodo Amat yang ia tulis di kolom komentar YouTube Deddy Corbuzier di video tanya jawab dengan Young Lex.

Ditambah, ketika seorang magician yang memiliki channel YouTube, Dedy Corbuzier, mengundang Young Lex, sejumlah orang tua juga menumpahkan kisah anak mereka yang terkena dampak pesan dari kalimat “Lah bodo amat, lah bac** amat”.

Saat ditegur oleh Psikolo Anak, Dedy Susanto, Young Lex justru menantang dengan meminta bukti sebanyak-banyaknya lagu Lah Bodo Amat ini berdampak buruk pada anak. 

Ternyata ada sebanyak lebih dari 4.000 curhatan para orang tua membanjiri kolom komentar sosial media Dedy Susanto yang berisi dampak lagu itu pada anak-anak.

Seorang ibu bernama Riska Irawati dengan panjang lebar di kolom komentar YouTube Dedy Corbuzier.

Ia bercerita, 

"beberapa hari lalu, si Ragil (usia 7 tahun), ribut dengan kakaknya (usia 11 tahun), biasanya si kecil ketika "nanggepin" kakaknya hanya sekedar bilang "apasih kakak", "udah diam aja", "iya jangan ngomong terus kakaknya"..." Sepenggal komentar Riska Irawanti

Di hari itu rupanya sang anak mengucapkan kata-kata yang persis ada dalam video musik Lha Bodo Amat. "Bodo amat ah..." "Bac** bgt nih kakak" melanjuti komentarnya.

Riska sebagai ibu tentu kaget, buah hati yang masih kecil sudah bisa bicara seperti itu. Ia menjelaskan anaknya sekolah di Madrasah dan anak-anaknya tidak dibiasakan memegang smartphone. Namun, setelah di usut dan dibicarakan kepada anaknya rupanya sang anak meniru teman-temannya saat bermain.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya