Skincara Kenalkan 25 Brand Perawatan Kulit Pria dan Wanita dari Korea

Skincara Kenalkan 25 Brand Perawatan Kulit Pria dan Wanita dari Korea - GenPI.co
Skincara kenalkan 25 brand perawatan kulit pria dan wanita dari Korea, dalam acara Skincara Exhibition Announcement di Atrium Utama Lippo Mall Puri. Foto: Luthfi Khairul Fikri/GenPI.co

GenPI.co - Multibrand di Indonesia Skincara mengumumkan membawa lebih dari 25 brand perawatan kulit dan kecantikan dari Korea.  

Skincara memperkenalkan seluruh brand-brand tersebut kepada publik dengan menyelenggarakan Skincara Exhibition Announcement di Atrium Utama Lippo Mall Puri sejak 16 September 2022 hingga 2 Oktober 2022.

General Manager Skincara Michael mengatakan produk yang dikenalkan di Exhibition Announcement ini tidak terbatas untuk wanita, banyak produk untuk remaja, anak-anak bahkan pria dan dipastikan sudah mendapatkan izin BPOM saat dijual.

BACA JUGA:  Ini Pentingnya Perawatan Kulit untuk Pria, Bikin Penampilan Makin Keren

"Meski banyak beauty brand yang sudah hadir di Indonesia, namun kami percaya selalu ada pasar bagi produk yang berkualitas. Kami membawa banyak brand khususnya produk perawatan kulit dan kecantikan dengan reputasi yang baik juga terkenal dengan keunggulannya baik untuk pria maupun wanita," ujar Michael dalam keterangannya, Rabu (28/9/2022).

Di Skincara Exhibition Announcement ini, Skincara menampilkan lebih dari 25 brand seperti Celimax, Dr.G, ISOI, JMSolution, Papa Recipe dan Needly yang juga sedang populer di Korea.

BACA JUGA:  3 Tips Perawatan Kulit Wajah Setelah Melahirkan

Tidak hanya perawatan kulit wajah, masyarakat bisa menemukan berbagai produk perawatan kulit dan kecantikan mulai dari kategori Hair & Body Treatment disini terdapat Jmella, Make-Up seperti Amuse dan BBIA, serta produk ibu dan anak seperti Pinky Cosmetic dan Mongdies hingga perawatan pria untuk segala jenis kulit dan usia.

Sebagai langkah awal di Indonesia, Skincara akan bekerjasama dengan Guardian Indonesia sebagai official offline partner di mana seluruh produk yang diluncurkan nanti akan tersedia di area khusus di banyak gerai Guardian di Indonesia.

BACA JUGA:  Ingin Kerutan Wajah Cepat Tersamarkan? Jangan Skip 3 Perawatan Ini

"Kami sangat senang dan menyambut baik kerjasama dengan Skincara melihat kredibilitas dan pengalamannya dalam membawa brand internasional ke Indonesia," ungkap Director PT. Hero, TBK, Representative of Guardian Indonesia Mr. Naresh Kumar Kalani.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya