Awas! Cinta Buta Bisa Membuatmu Tak Sadar Diri, Ini Tandanya

Awas! Cinta Buta Bisa Membuatmu Tak Sadar Diri, Ini Tandanya - GenPI.co
Awas! Cinta Buta Bisa Membuatmu Tak Sadar Diri, Ini Tandanya. Foto: Iqbal Afrian/GenPI.co

Penelitian itu menyimpulkan perasaan cinta merangsang otak membangun ikatan emosional yang kuat antar dua manusia dengan meningkatkan rasa gembira dan bahagia.

Namun, perasan cinta akan menonaktifkan bagian otak yang digunakan untuk menalar logika, menimbang risiko dan keburukan, serta memunculkan emosi negatif.

Uniknya, peneliti menemukan bahwa otak mengartikan cinta romantis antara dua insan sama dengan cinta naluriah dan ikatan emosional antara ibu dan anak.

BACA JUGA:  7 Alasan Pasanganmu Selingkuh, Nomor 3 Bikin Kaget

Oleh sebab itu, efek cinta buta dengan cinta antara ibu dan anak sekilas bisa tampak sama. Sama-sama membuat seseorang jadi susah melihat kekurangan atau keburukan orang yang dicintai.

Kesimpulannya, memang cinta membuat seseorang kadang tidak bisa berlogika.

BACA JUGA:  5 Tanda Pasanganmu Selingkuh, Coba Lihat Bukti ini

Selain itu, rangsangan cinta membuat salah satu bagian otak menghasilkan rasa bahagia yang berlebihan, bagian otak yang bertanggung jawab terhadap proses nalar dan realita justru dilemahkan atau "dimatikan".

Hasilnya, cinta akan membutakan seseorang dari segala perilaku, kesalahan, dan keburukan pasanganmu.

BACA JUGA:  5 Tips Menghindari Perceraian Rumah Tangga, Jangan Sampai Salah

Buruknya, respons bias ini juga cenderung membuat seseorang yang jatuh cinta selalu menutupi kekurangan pasangan sehingga hubungan jadi tidak sehat lagi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya