Psikolog Sebut Musik dan Lagu Berpengaruh pada Perkembangan Anak

Psikolog Sebut Musik dan Lagu Berpengaruh pada Perkembangan Anak - GenPI.co
Psikolog Vera Itabiliana Hadiwidjojo menyebut pentingnya anak tumbuh sesuai usianya ditemani lagu atau musik yang tepat. (Foto: Iqbal Afrian/GenPI.co)

GenPI.co - Psikolog dari Lembaga Psikologi Terapan Universitas Indonesia Vera Itabiliana Hadiwidjojo, S.Psi menyebut pentingnya anak tumbuh sesuai usianya ditemani lagu atau musik yang tepat.

Menurut dia, lagu anak mempunyai dampak yang cukup baik dalam perkembangan psikologis si kecil.

Vera mengungkapkan menyediakan pilihan musik dan lagu yang ramah merupakan salah satu pekerjaan rumah orang tua dalam melindungi dan memberikan yang terbaik bagi anak.

BACA JUGA:  Tips dari Dokter untuk Tangani Anak Terkena Obesitas

Namun saat ini lagu dan musik bagi anak sangat kurang dan lebih banyak terbawa mendengar melalui media sosial yang didominasi lagu dewasa.

Vera mengatakan lirik yang terus berulang didengarkan atau dinyanyikan anak-anak bisa terinternalisasi dalam benak mereka.

BACA JUGA:  Bentuk Karakter Anak, Srikandi Ganjar Gelar Pementasan Teater

“Tentu tanpa anak-anak memahami betul arti dari liriknya,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (28/3).

Menurut Vera, perkembangan teknologi seharusnya bisa memberikan akses semakin luas untuk mengakses lagu dan musik sesuai usia.

BACA JUGA:  Saran Dokter Spesialis, Beri Apresiasi Anak yang Mulai Belajar Puasa

Namun pada kenyataannya lagu anak masih sangat minim di platform-platform musik saat ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya