Cara Pijat Bayi Baru Lahir dengan Teknik Taktil Kinestetik Stimuli

Cara Pijat Bayi Baru Lahir dengan Teknik Taktil Kinestetik Stimuli - GenPI.co
Bidan Desiana Trisni membagikan cara pijat bayi baru lahir dengan teknik taktil kinestetik stimuli. (Foto: Iqbal Afrian/GenPI.co)

GenPI.co - Bidan dari House of Nenny Mom and Baby Care Magelang Desiana Trisni membagikan cara pijat bayi baru lahir dengan teknik taktil kinestetik stimuli.

Desiana Trisni mengungkapkan bayi yang lahir dengan konidis normal bisa dipijat enam jam setelah persalinan.

“Bayi yang lahir dengan kondisi normal, tidak masalah dipijat saat 0 hari,” katanya dikutip dari Antara, Sabtu (1/7).

BACA JUGA:  Pentingnya Kondisi Ibu Hamil Sehat untuk Melindungi Bayi dari Stunting

Adapun untuk pijatannya yakni dengan teknik taktik kinestetik stimuli yang memberikan manfaat merangsang beberapa refleks, seperti kejut, mengisap, menelan dan lainnya.

Teknik pijatan tersebut bisa melatih otot-otot anak supaya terbiasa bergerak. Kemudian juga mempererat hubungan antara orang tua dan anak.

BACA JUGA:  Bahaya Asap Rokok Bisa Menghambat Pertumbuhan Bayi

“Pijatan ini juga bisa membuat si bayi lebih tenang,” tuturnya.

Teknik tersebut yakni dengan memijat bagian tertentu, di antaranya tangan, kaki, telapak kaki, perut serta punggung.

BACA JUGA:  Manfaat Pijat Bayi, Bisa Meningkatkan Ikatan Emosional dengan Orang Tua

Pijatan dilakukan secara perlahan dan melemaskan bagian tubuh bayi, serta bisa dipraktikan sehari empat kali.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya