Bergaya Sporty, UNIQLO Hadirkan Outfit Lifewear Ala Petenis Roger Federer

Bergaya Sporty, UNIQLO Hadirkan Outfit Lifewear Ala Petenis Roger Federer - GenPI.co
Bergaya Sporty, UNIQLO Hadirkan Outfit Lifewear Ala Petenis Roger Federer. Foto: doc UNIQLO

GenPI.co - UNIQLO meluncurkan koleksi terbaru hasil kolaborasi brand ambassador mereka yakni petenis Roger Federer dan JW ANDERSON. Koleksi ini menggabungkan gaya klasik Roger Federer dengan sentuhan modern dan penuh warna khas JW ANDERSON.

Koleksi sportswear ini dirancang secara khusus bagi mereka yang menjalani gaya hidup aktif dan nyaman dengan mengedepankan keseimbangan antara aktivitas olahraga dan kehidupan sehari-hari.

Koji Yanai, Fast Retailing Senior Executive Officer dan Head of UNIQLO Global Marketing mengatakan, gaya LifeWear terbaru ini lahir dari perpaduan talenta yang luar biasa dari seorang legenda tenis dan ikon dunia mode.

BACA JUGA:  Gandeng Roger Federer, UNIQLO Hadirkan T-shirt Berlogo Ikonik RF

“Ketika kami mendesain pakaian tenis dalam koleksi ini, kami kerap berdiskusi dengan Roger tentang bagaimana membuat pakaian tenis yang nyaman dikenakan tidak hanya di lapangan tenis, tetapi juga dalam aktivitas sehari-hari,” ujar Koji dalam keterangan resminya, Jumat (8/9).

Roger Federer mengungkapkan, ingin memiliki koleksi pakaian yang cocok untuk bermain tenis dan juga beraktivitas sehari-hari. Dia merasa beruntung karena dia dan Jonathan berbagi pandangan yang sama tentang hal ini.

BACA JUGA:  Intip Kerennya Padu Padan UNIQLO Untuk Musim Dingin, Model Layering

“Bersama- sama, kami menciptakan sebuah koleksi yang stylish dan nyaman dengan tetap berakar pada gaya tenis klasik,” ujar Roger.

Jonathan Anderson menambahkan, dengan mempertimbangkan makna yang mendalam dari LifeWear untuk semua penggemar Roger, dia merancang koleksi yang bisa dikenakan dalam pertandingan sungguhan untuk mereka yang menyukai tampilan klasik dan juga nyaman digunakan dalam rutinitas sehari-hari.

BACA JUGA:  4 Ide Gaya Pakaian Ramadan dan Lebaran Ala UNIQLO, Cocok untuk Keluarga!

“Kami menghadirkan sesuatu yang berkelas dan akan tetap bermakna seiring berjalannya waktu,” imbuhnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya