Tips Mencegah Gangguan Pertumbuhan Anak, Perhatikan Gizi Calon Ibu

Tips Mencegah Gangguan Pertumbuhan Anak, Perhatikan Gizi Calon Ibu - GenPI.co
Direktur Gizi dan Kesehatan Ibu-Anak Kemenkes RI Lovely Dais membagikan sejumlah tips mencegah gangguan pertumbuhan anak. (Foto: Iqbal Afrian/GenPI.co)

GenPI.co - Direktur Gizi dan Kesehatan Ibu-Anak Kemenkes RI Lovely Dais membagikan sejumlah tips mencegah gangguan pertumbuhan anak.

Daisy mengatakan agar tumbuh kembang anak bisa optimal maka harus diperhatikan asupan gizi sejak calon ibu masuk fase pernikahan.

Kemudian juga saat janin sudah ada dalam kandungan, serta asupan air susu ibu (ASI) dan makanan tambahan sebelum usia anak dua tahun.

BACA JUGA:  3 Cara yang Harus Dilakukan Orang Tua agar Anak Punya Keterampilan Literasi Digital

Kementerian Kesehatan sendiri terus melakukan intervensi spesififik dengan memberikan tablet penambah darah untuk remaja perempuan atau yang masuk fase menjelang pernikahan.

Pemberian tablet penambah darah ini karena satu dari tiga remaja perempuan mengalami kekurangan darah.

BACA JUGA:  Tips Mendidik Anak Mengenai Organ Reproduksi yang Bisa Dilakukan Orang Tua

“Ketika mengalami kekurangan darah, saat hamil berpotensi anemia karena volume darah meningkat pada masa kehamilan,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (31/10).

Daisy mengungkapkan ketika anak usia 0 sampai lima bulan, ibu bisa memberikan ASI eksklusif. Kemudian dilanjutkan dengan MPASI yang memiiki kandungan protein hewani.

BACA JUGA:  4 Cara Melindungi Anak dari Konten yang Tidak Sesuai dengan Usianya

“Pada rentang usia anak enam sampai 24 bulan, bisa diberikan MPASI yang mengandung protein hewani,” ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya