Tips Pemberian ASI Eksklusif Jenis Hindmilk untuk Pertumbuhan Fisik Bayi

Tips Pemberian ASI Eksklusif Jenis Hindmilk untuk Pertumbuhan Fisik Bayi - GenPI.co
Pendiri IKMI Hesti Kristina P. Tobing membagikan tips pemberian ASI eksklusif jenis hindmilk untuk pertumbuhan fisik bayi. (Foto: Iqbal Afrian/GenPI.co)

GenPI.co - Pendiri Ikatan Konselor Menyusui Indonesia (IKMI) Hesti Kristina P. Tobing membagikan tips pemberian ASI eksklusif jenis hindmilk untuk pertumbuhan fisik bayi.

Hesti mengatakan ada dua istilah ASI eksklusif pada masa transisi atau sepekan atau lebih setelah bayi lahir, yakni hindmilk dan foremilk.

Foremilk ini cenderung encer dengan warna lebih putih dan kandungannya lebih banyak laktosa. Sedangkan hindmilk lebih kental yang warnanya lebih kuning karena banyak lemak.

BACA JUGA:  3 Minyak Alami Terbaik untuk Merawat Rambut Bayi

“Hindmilk ini bagus untuk mendukung pertumbuhan fisik bayi,” katanya dikutip dari Antara, Sabtu (23/3).

Hesti mengungkapkan ketika berat badan anak tidak mengalami kenaikan meski diberi ASI rutin, maka kemungkinannya kekurangan hindmilk.

BACA JUGA:  Tips Memilih Tabir Surya yang Tepat untuk Bayi, Agar Tidak Berisiko Iritasi

Dia menyebut cara mengatasinya yakni sebelum memberi ASI eksklusif maka sebaiknya diperah dulu agar jenis hindmilk cepat keluar.

“Saat memberi ASI, sebaiknya diperah dulu agar hindmilk cepat keluar. Jadi bayi bisa memperoleh hindmilk,” tuturnya.

BACA JUGA:  Tips Perawatan Gigi pada Bayi, Bisa Dilakukan Sejak Masa Kehamilan

Hesti juga menyampaikan banyak tidaknya ASI yang dihasilkan ibu saat menyusui tergantung sejumlah faktor. Salah satunya kebutuhan gizi dan dukungan sekitarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya