Hasil Riset: Memeluk Bayi Bisa Mengurangi Stres

Hasil Riset: Memeluk Bayi Bisa Mengurangi Stres - GenPI.co
ilustrasi: Memeluk bayi dipercaya dapat mengurangi stres (sumber : pixabay )

GenPI.co - Pernahkah kamu menyadari, perasaanmu lebih tenang ketika sedang memeluk bayi? Ya, menurut hasil riset, memeluk bayi memang bisa memberikan efek relaksasi pada tubuh dan pikiran.

Menurut penelitian yang dipublikasikan oleh Journal of Perinatal Education, ketika kulit seseorang bersentuhan langsung dengan kulit bayi, terjadi pelepasan hormon oksitoksin. Pelepasan hormon oksitoksin berfungsi untuk merangsang otak untuk bekerja lebih baik serta menenangkan pikiran.

Pelepasan hormon oksitoksin juga bermanfaat untuk menurunkan risiko stres serta depresi. Hal tersebut disebabkan oleh perasaan tenang dan nyaman yang dirasakan saat memeluk bayi.

BACA JUGA : Moms, Hati-hati saat Bayi Dicium Orang lain

Selain pelepasan hormon oksitosin, mencium aroma bayi juga dapat menurunkan risiko stres serta depresi. Maka dari itu, memeluk dan mencium bayi bisa membuat orang lebih bahagia dan mengurangi kecemasan.

BACA JUGA : Bayi Tak Mau Keluar Normal, Ini Penyebabnya

Dalam penelitian lainnya yang dipublikasikan oleh Journal American Academy of Pediatrics (AAP), menyebutkan bahwa memeluk bayi juga dapat menenangkan perasaan bayi. Tak heran, memeluk bayi menjadi salah satu cara yang sering diginakan untuk menenangkan bayi yang menangis. (*)


 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya