Bermain di Luar Rumah Tingkatkan Rasa Percaya Diri Anak

Bermain di Luar Rumah Tingkatkan Rasa Percaya Diri Anak - GenPI.co
Ilustrasi anak bermain di luar rumah (pixabay)

GenPI.co - Sebagian orang tua mungkin merasa khawatir ketika anaknya bermain di luar rumah. Namun, bermain di luar rumah ternyata dapat mendorong anak untuk berkembang menjadi pribadi yang percaya diri.

Melepas anak untuk bermain di luar rumah dapat memberi manfaat kesehatan, seperti menurunkan tekanan darah, melepas stres dan meningkatkan imunitas tubuh terhadap penyakit.

BACA JUGA: Menteri Kabinet Indonesia Maju Mulai Retak?

Selain alasan kesehatan, membiarkan anak bermain di luar rumah juga memiliki manfaat lainnya. Hal tersebut dijelaskan dalam sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Children and Naturedari UCL dan The Wildlife Trusts, yang menjelaskan bahwa bermain di luar rumah mampu meningkatkan kepercayaan diri anak.

Penelitian ini dilakukan terhadap 451 anak Inggris. Hasilnya, 4 dari 5 anak mengatakan mereka merasa lebih percaya diri setelah bermain di luar rumah. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya