Jodoh Tidak Pernah Tertukar, Rezeki Sudah Tertakar

Jodoh Tidak Pernah Tertukar, Rezeki Sudah Tertakar - GenPI.co
Ilustrasi (Pixabay)

GenPI.co - Rezeki, jodoh, maut, sudah diatur Allah. Jodoh tidak pernah tertukar. Rezeki pun sudah tertakar.

Jangan pernah khawatirkan itu semua. Tugas kita hanyalah ikhtiar, berdoa dan menyadari bahwa sampai kapan pun tiga hal ini tidak akan pernah tertukar.

Takdir itu tidak perlu dicari, dia akan hadir jika saatnya datang. Artinya tugas kita di bumi ini adalah menjalankan takdir, bukan mempercepat takdir atau memperlambat takdir. 

Perihal jodoh harusnya bukan jadi persoalan yang seakan-akan begitu rumit.

Sampai kapan pun bila Allah telah takdirkan ia untukmu, tak mungkin Allah akan berikan ia pada orang lain.

Janganlah terlalu sibuk mengurusi jodoh, mencari kesana kemari, meminta para sahabat untuk menjodohkanmu dengan sahabatnya yang lain. 

Kenapa tidak kita sibukkan saja waktu kita untuk memperbaiki diri. Bukankah Allah menjanjikan laki-laki yang baik untuk perempuan yang baik, dan begitu juga sebaliknya.

\Tugas kita hanya memperbaiki diri, mengejar akhirat, maka urusan dunia biarkan Allah yang mengatur, sebab rezeki dan jodoh sudah diatur. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya