DEAR DIARY

Lima Tahun Kesepian, Kujemput Jodoh dari Aplikasi Kencan Online

Lima Tahun Kesepian, Kujemput Jodoh dari Aplikasi Kencan Online - GenPI.co
Lima Tahun Kesepian, Kujemput Jodoh dari Aplikasi Kencan Online. Foto: Pixabay

GenPI.co - Jodoh itu tidak datang sendiri. Mereka harus “dijemput” dengan berbagai usaha yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkannya. Jika kamu hanya berdiam diri, jangan harap kamu bisa menemukan jodohmu dengan cepat.

Awalnya kupikir jodoh itu tidak akan kemana-mana. Tapi setelah umurku 29 tahun dan aku masih sendiri, aku mulai resah. Teman-temanku sudah menikah semuanya. Bahkan, sudah ada yang punya anak.

Walaupun sebenarnya gelisah, tapi aku mencoba untuk tenang dan santai. Sering sekali terbesit di pikiranku, memangnya apa yang kurang dari aku? Sepertinya penampilanku tidak terlalu buruk. Aku juga sudah mapan dalam hal keuangan. Tapi kenapa belum ada yang mau menikahiku?

Orang tuaku sudah berkali-kali bertanya-tanya kapan aku akan menikah. Maklum, aku anak bungsu dan kedua kakakku sudah hidup bahagia bersama keluarganya masing-masing. Mungkin, orang tuaku sudah ingin cepat-cepat menyelesaikan tanggung jawabnya kepadaku.

Aku sebenarnya mau dan sudah siap menikah. Tapi kalau jodohnya belum ada, aku harus bagaimana?

Aku sudah berusaha mencari dari lingkungan sekitarku seperti teman kantor, teman kuliah, tetangga, hingga teman di tempat fitness. Semuanya sepertinya hanya cocok jadi teman.

Terakhir kali aku pacaran adalah 4 tahun yang lalu. Kami terpaksa putus karena berbeda agama. Jadi, itu adalah hubungan yang memang sudah seharusnya diakhiri. Mantanku sendiri sekarang juga sudah hidup bahagia dengan perempuan yang baru dinikahinya.

Teman curhatku mengenai kegalauan untuk mencari jodoh ini hanya satu, yaitu Vina. Dia 3 tahun lebih muda dariku, tapi dia cukup dewasa untuk mendengarkan cerita-ceritaku.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya