
3. Membantu menurunkan berat badan
Air jeruk nipis dapat membantu dalam menurunkan berat badan. Sebab, asam sitrat dalam air jeruk nipis dapat meningkatkan metabolisme, sehingga membantu membakar lebih banyak kalori dan menyimpan lebih sedikit lemak.
4. Melawan infeksi
Selama musim corona, risiko terkena infeksi akan lebih tinggi. Minumair jeruk nipis dapat menjaga tetap sehat sepanjang hari.
Vitamin C dan antioksidan dalam jeruk nipis dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh dan membantu tubuh melawan infeksi seperti virus flu dan pilek.
5. Menurunkan gula darah
Sebagai sumber vitamin C yang sangat baik, jeruk nipis dapat membantu penderita diabetes. Jeruk nipis memiliki indeks glikemik rendah dan membantu mengatur bagaimana tubuh menyerap gula ke dalam aliran darah.
6. Mencegah penyakit jantung
Jeruk nipis adalah sumber magnesium dan potasium yang dapat meningkatkan kesehatan jantung. Sementara kalium dalam jeruk nipis, secara alami bisa menurunkan tekanan darah dan meningkatkan sirkulasi darah, yang mengurangi risiko serangan jantung dan stroke.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News