
Evaluasi alasan dibalik berakhirnya hubungan dan diskusikan itu dengan si dia. Kalian berdua mungkin memiliki perbedaan pendapat mengenai ini. Memahami pendirian sang mantan terkait itu mungkin membantu dirimu menemukan masalahnya bagaimana menghindari itu.
Apakah kalian berdua siap untuk mengatasi masalah dari masa lalu?
Kembali dengan mantan bukan tentang melupakan masa lalu. Ini mengenai bagaimana menangani masalah yang kalian miliki di masa lalu dan kemudian bergerak maju dan untuk melakukan itu. Kalian berdua harus mau bekerja sama untuk itu.
Apakah ada masalah yang belum terselesaikan?
Sering kali kita tidak memiliki kesempatan untuk menjelaskan mengapa suatu hubungan berakhir. Kita juga tidak mengerti penyebab lain yang merusak hubungan kita dan masalah-masalah ini tetap tidak terselesaikan. Jangan hanya terbawa emosi. Pahamilah masalah yang belum terselesaikan itu dan tanganilah.
BACA JUGA: Pernikahan Pasti Membuatmu Berubah, Sudah Siap?
Sudahkah ia berubah?
Ini adalah satu pertanyaan yang sangat penting. Orang yang bertanggung jawab atas kesalahan besar harus dapat menerima kesalahannya. Jika mantan masih belum melakukan dan masih seperti yang dulu, mungkin kembali padanya bukanla ide yang baik.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News