Tips Kuat Saat Corona dan Puasa, Buah Segar Ini Solusinya

Tips Kuat Saat Corona dan Puasa, Buah Segar Ini Solusinya - GenPI.co
Ilustrasi: freepik/dimonka

2. Kurma

Kurma mampu memberikan energi dalam menjalani ibadah puasa. Mengutip dari Dawn Travels, 100 gram buah kurma mengandung vitamin C, vitamin K, vitamin E, sodium, gula, protein, kalsium, dan masih banyak lagi. Rasa manis pada kurma merupakan gula alami yang bisa membantu mengontol kadar gula darah pada tubuh.

Manfaat kesehatan lain dari kurma juga membantu menjaga kesehatan jantung, dan mengurangi risiko stroke. Kurma juga bermanfaat dalam menyembuhkan berbagai jenis penyakit seperti gangguan pernapasan, jantung, anemia, kanker, dan alergi.

BACA JUGA: Ada Tatapan Penuh Makna, Kamu Pasti Bakal Bahagia

Kandungan kalsium pada kurma membuat tulang dan kekebalan tubuh jadi lebih kuat. Ini juga memberikan energi dan membantu dalam meningkatkan energi yang dibutuhkan saat berpuasa.

3. Apel

Mengutip dari Organic Facts, apel mengandung jenis serat yang bertindak seperti probiotik, yang membantu meningkatkan fungsi bakteri yang hidup di usus besar. Efek prebiotik meningkatkan kesehatan dengan menyerap nutrisi secara maksimal, dan menghilangkan bakteri berbahaya.

Makan apel berguna dalam mengobati anemia karena kandungan zat besi di dalamnya. Tak hanya menjaga tubuh supaya tidak lemas saat puasa, zat besi ini meningkatkan jumlah sel darah merah sehingga menghasilkan peningkatan sirkulasi darah dan berfungsinya sistem organ tubuh.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya