Kamu Wajib Pakai Krim Malam, Ini Alasannya

Kamu Wajib Pakai Krim Malam, Ini Alasannya - GenPI.co
Ilustrasi: Piqsels

GenPI.co - Untuk para cewek, kamu wajib pakai krim malam dari sekarang. Segera lengkapi skincare routine kamu dengan krim malam pilihan. Nah, biar kamu makin tahu dan yakin buat menggunakan krim malam, simak dulu beberapa informasi bermanfaat berikut ini.

1. Mempercepat pemulihan jerawat

Krim malam yang dibuat khusus untuk kulit jerawat mampu membantu mempercepat proses pengempesan jerawat. Biasanya, krim malam sering dilengkapi bahan antibakteri dan antiinflmasi seperti tea tree oil serta witch hazel. Dijamin deh, paginya kamu udah mulai bisa melihat jerawat mengecil perlahan-lahan.

BACA JUGA: Rezeki Ramadan Bakal Mengalir Deras dengan Amalan Ini

2. Memaksimalkan proses hidrasi kulit

Selama tidur, kulit sering mengalami dehidrasi, terlebih kalau kamu sering tidur menggunakan AC. Nggak heran kalau tiap bangun tidur kulit sering berasa kering kerontang bahkan mengkerut. Inilah salah satu alasan utama untuk menggunakan krim malam. Krim malam dilengkapi sejumlah material pelembap ekstra yang berfungsi menjaga kulit tetap terhidrasi bahkan selama kamu tidur.

3. Bikin kulit jadi lebih cerah

Noda hitam dan kulit kusam bisa lebih cepat teratasi dengan penggunaan krim malam yang rutin. Krim malam dilengkapi kandungan ET-VC yang fungsi 
utamanya merangsang pembentukan kolagen. Biar efeknya makin terasa, pilih krim malam dengan kandungan vitamin C dan E.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya