
GenPI.co - Tak jarang setelah berenang atau sedang mandi air masuk ke telinga. Melihat Hal itu, biasanya orang akan melakukan penanganan yang sederhana, salah satunya adalah memiringkan kepala dan menggoyangkannya.
BACA JUGA: Waspada! Tanda Pria Seperti Ini, Bisa Bikin Wanita Cepat Tua
Namun, menurut penelitian dari Cornel University New York menyebutkan bahwa mengeluarkan air secara paksa dapat menyebabkan kerusakan pada otak.
Maka dari itu gunakanlah cara sederhana lainnya yang aman:
1. Meneteskan air ke dalam telinga
Salah satu yang bisa dilakukan untuk mengeluarkan air yang masuk ke telinga adalah dengan meneteskan air hangat ke dalam lubang telinga yang kemasukan air.
Lakukan sambil memiringkan kepala hingga telinga yang kemasukan air menghadap ke atas. Diamkan sebentar kemudian miringkan kepala ke sisi yang berlawanan.
Tunggu beberapa saat maka air dalam telinga akan mengalir keluar.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News