Anak yang Lahir Sesar Memiliki Gangguan Imunitas

Anak yang Lahir Sesar Memiliki Gangguan Imunitas - GenPI.co
Ilustrasi bayi. (Pixabay)

GenPI.co - Anak yang lahir melalui proses sesar memiliki sistem kekebalan tubuh tak sekuat mereka yang lahir dengan secara normal. 

"Si kecil yang lahir dengan persalinan c-section mendapatkan mikrobiota dari lingkungan rumah sakit. Bakteri baik lebih sedikit dibandingkan yang lahir secara normal dan berpotensi mengalami disbiosis," ujar dokter anak konsultan gastro hepatologi, Prof. Moh Juffrie, Kamis (27/8).

BACA JUGA: Ariel Noah Balikan Sama Luna Maya?

Menurutnya ketidakseimbangan mikrobiota (disbiosis) dalam sistem gastrointestinal memicu risiko terjadinya gangguan imunitas, termasuk alergi terhadap makanan, penyakit metabolik semisal diabetes melitus dan obesitas, lalu penyakit terkait pencernaan.

Sementara itu, anak yang lahir melalui normal mendapatkan mikrobiota dari jalan lahir, sehingga jumlah bakteri baiknya tinggi.

Sebuah penelitian menunjukkan, anak lahir sesar butuh waktu enam bulan untuk mencapai mikrobiota usus yang serupa dengan anak lahir normal sehingga anak lahir caesar memiliki risiko lebih tinggi terhadap berbagai gangguan sistem imunitas.

"Mikrobiota saluran cerna didapatkan sejak anak lahir dan berkembang hingga usia 3 tahun. Periode tersebut merupakan waktu penting untuk membentuk mikrobiota yang sehat untuk mendukung sistem imun anak," kata Juffrie.

BACA JUGA: Nggak cocok Produk Kecantikan Bisa Timbul Flek Hitam

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya