Awas! Makan Taoge Ternyata Sangat Berbahaya

Awas! Makan Taoge Ternyata Sangat Berbahaya - GenPI.co
Awas! Makan Taoge Ternyata Sangat Berbahaya (Foto: Pixabay)

Menurut NHS UK, terdapat bakteri salmonella dan escherichia coli (E. coli) di dalam tauge mentah. Kedua bakteri ini paling sering menyebabkan keracunan makanan pada manusia.

Bakteri lain, seperti Bacillus cereus, Staphylococcus aureus dan Listeria monocytogenes juga kadang-kadang diketahui menyebabkan penyakit yang berhubungan dengan taoge alias kecambah.

BACA JUGAIPW Bongkar Bahayanya Habib Rizieq, Ngeri!

Bahkan di Inggris sendiri, kasus keracunan taoge yang disebabkan oleh bakteri salmonella cukup banyak.

Sama halnya seperti produk segar apa pun yang dikonsumsi mentah atau dimasak setengah matang, taoge dapat membawa risiko penyakit bawaan makanan jika terkontaminasi.

Apalagi, kondisi hangat dan lembap yang ada pada tanaman taoge merupakan kondisi ideal bagi pertumbuhan bakteri. Termasuk salmonella, listeria, dan E. coli.

Untuk menghindari berbagai penyakit itu, semua taoge harus dimasak sampai benar-benar matang. Hal ini tak lain agar manfaatnya dapat terasa bagi kesehatan, serta aman untuk dikonsumsi. Pasalnya, mencuci kecambah saja tidak cukup untuk menghilangkan bakteri.

Sementara itu, saat menyimpannya, simpan di lemari es pada suhu 5 derajat Celcius, atau di bawahnya dan hanya dikonsumsi dalam waktu 2 hari. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya