Wujudkan Resolusi Berhenti Merokok di 2021, Begini Caranya!

Wujudkan Resolusi Berhenti Merokok di 2021, Begini Caranya! - GenPI.co
Ilustrasi rokok. Foto: Healthy Guide

GenPI.co - Tidak hanya merugikan diri sendiri, merokok juga membuat kesehatan orang lain menjadi terganggu. 

Asap nikotin pada rokok bisa memicu penyakit kronis seperti paru-paru dan impotensi.

BACA JUGAImbauan Risma untuk Penerima Bansos: Jangan Dipakai Beli Rokok!

Buat Anda yang memiliki resolusi berhenti merokok di tahun 2021, Anda bisa memulainya dari hal yang paling simpel. 

Pertama-tama mulailah membuang segala hal yang berhubungan dengan rokok. Tidak hanya rokok dan alat penghisapnya, buang juga korek api, asbak dan semua yang berhubungan dengan rokok. 

Saat ini Anda bukan lagi perokok jadi tidak memerlukan benda benda itu lagi. Bersihkan semua benda yang ada di rumah yang masih menyimpan bau rokok. 

Hal ini bertujuan untuk menghindari munculnya ingatan lagi akan bau rokok. Cuci baju, sprei, handuk, selimut dan semua semuanya. 

Dilansir dari Healthy Guide, bila ada dana, belilah pengharum ruangan sehingga ruangan anda betul betul berubah dan tidak tercium lagi aroma rokok yang bisa memunculkan kerinduan terhadap rokok.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya