Khasiat Ajaib Rebusan Daun Serai Bikin Melongo

Khasiat Ajaib Rebusan Daun Serai Bikin Melongo - GenPI.co
Khasiat Ajaib Rebusan Daun Serai Bikin Melongo (Foto: iStock)

Serai juga bisa meningkatkan kesehatan jantung secara keseluruhan. Cara membuatnya pun sangatlah mudah. 

Hanya memerlukan 2-3 helai daun serai yang dipotong kecil-kecil, kemudian masukkan ke dalam air, dan rebus hingga mendidih.

Biarkan menyerap selama 10-15 menit. Kemudian celupkan kantong teh dalam rebusan daun serai tersebut.

Untuk membuat variasi rasa, bisa dicampurkan sedikit perasan lemon dan madu secukupnya. Rasanya pasti bikin nagih.

Bisa juga dengan mencelupkan kantong teh dengan serai kering agar lebih segar. Sebab, teh serai herbal bebas dari kafein dan tanin.

Rebusan teh daun serai bisa disajikan setiap pagi selama 1 minggu. Setelahnya, dapat disajikan 3-4 kali seminggu.

Namun, yang perlu diperhatikan adalah bahwa teh serai dapat menurunkan kadar gula darah. 

Karena itu, penderita diabetes harus berkonsultasi dengan dokter saat mengonsumsinya. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya