Anggun C Sasmi Berduka Gereja Katedral Notre Dame Paris Terbakar

Anggun C Sasmi Berduka Gereja Katedral Notre Dame Paris Terbakar - GenPI.co
Anggun C Sasmi (Sumber: Instagram/ @angguncipta)

GenPI.co - Diva Indonesia yang lama menetap di Perancis turut berkabung atas tragedi kebakaran Gereja Katedral Notre Dame pada Senin (15/4) waktu setempat. Belum diketahui pasti penyebab kebakaran, namun dugaan sementara akibat adanya renovasi pada gereja.

Dalam unggahan foto di akun instagramnya, Anggun menyampaikan duka mendalam atas tragedi tersebut. Pasalnya gereja tersebut merupakan salah satu tempat ikonik dan bersejarah di kota Paris, Perancis. 

Anggun C Sasmi Berduka Gereja Katedral Notre Dame Paris TerbakarAnggun mengunggah foto Katedral Notre Dame dan menuliskan duka mendalam atas kebakaran yang terjadi (Sumber: Instagram)

"Drama yang luar biasa, kesedihan yang luar biasa #NotreDame salah satu simbol ikonik Perancis terbakar. Hatiku Hancur," tulis Anggun dalam caption berbahasa Perancis. 

Penyanyi yang telah Go Internasional tersebut mengunggah foto gereja dalam kondisi terlahap si jago merah. Gereja tersebut merupakan salah satu warisan bangunan dan cagar budaya yang telah dikokohkan oleh UNESCO. 

Dalam unggahan video tersebut, nampak api memang lebih dulu membakar bagian kerangka raksasa yang menyangga bangunan gereja tersebut. Kurang lebih satu jam setelah kebakaran, puncak menara juga akhirnya runtuh setelah tiang penyangga terbakar.

Untungnya, dari kejadian itu barang-barang suci lainnya tidak ikut terbakar, karena telah berhasil diamankan. Hingga saat ini diketahui juga tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya