
Ia menambahkan, melalui program kolaborasi Bekraf dengan In-Docs dapat menjadi platform utama bagi pelaku film dokumenter di Asia Tenggara ke depan.
Program tersebut memiliki tiga fokus/lab yaitu Storytelling, Editing dan Creative Producing.
"Awalnya, program inkubasi dokumenter kami berfokus pada penceritaan dan editing. Namun, karena produser yang kompeten dari dalam negeri akan membawa banyak dampak positif bagi industri film dokumenter, maka Bekraf dan In-Docs menghadirkan lab baru yang khusus dibuat untuk memperkuat kemampuan para produser di Indonesia dan Asia Tenggara sehingga bisa berkompetisi di dunia internasional," kata Ricky.* (ANT)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News