Bukan Harun Rasyid yang Dikeroyok Brimob, Warganet: Masih Hidup?

Bukan Harun Rasyid yang Dikeroyok Brimob, Warganet: Masih Hidup? - GenPI.co
Viral, video pemuda dikeroyok Brimob diduga Harun Rasyid (Foto : Istimewa)

GenPI.co - Beredar video viral dugaan kekerasan oleh anggota Brimob kepada seorang pemuda yang tak dikenal. Awalnya kuat sangkaan, pemuda tersebut adalah Harun Rasyid. Namun setelah melalui pengecekan oleh pihak keluarga bocah SMP usia 14 tahun itu, ternyata pemuda tersebut bukan Harun. Lantas siapa dia?

Baca juga :

Viral, Remaja Tangerang Jadi Buronan Internasional! 

Aksi 22 Mei Sudah Diramal Nostradamus? 

Fokus Aksi Jumat, Gak Sadar Kalau Makkah Hampir Kena Rudal 

Ternyata di video tersebut adalah seorang juru parkir, demikian dikatakan oleh Tajudin, Imam Masjid Al Huda, seperti dilansir dari Tirto. Posisi masjid itu tak jauh dari lokasi pengeroyokan yang dilakukan oleh oknum Brimob. Sementara itu, Polisi membantah keras jika yang ada di video itu adalah Harus Rasyid. Menurut kepolisian, itu adalah perusuh bernama Andri Bibir dan berusia 30 tahun, demikian seperti dikutip dari Rencong Post.

Jika itu bukan Harun Rasyid dan pemuda lain bernama Andri Bibir, lantas apakah dia masih hidup? Begitu pertanyaan warganet yang disampaikan lewat media sosial Instagram. "Astaga brutal banget, sih, brimob. Itu orangnya masih hidup gak tuh?" tulis akun @er***_hy**. "Woooiiii, Brimob kalau sampai orang itu mati kalian sdh melanggar ham," tulis akun @iht****. "Gila digebukin udh kek binatang, melanggar HAM nih!" tulis akun @f**hr***.


Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya