Nekat Lakukan ini, Lutfi Diberondong Peluru oleh Pasukan Israel

Nekat Lakukan ini, Lutfi Diberondong Peluru oleh Pasukan Israel - GenPI.co
Warga Palestina berkonfrontasi dengan pasukan Israel selama bentrokan di Beita, Tepi Barat pada 8 Juni 2021. (Foto: Nasser Ishtayeg/Flash90)

Penduduk Palestina di Beita telah memprotes pendirian sebuah pos terdepan ilegal Israel - yang dikenal sebagai Evyatar - di sebuah bukit yang menghadap ke kota selama lebih dari dua bulan. 

Orang-orang Palestina menuduh bahwa tanah di puncak bukit secara historis telah ditanami oleh penduduk Beita. Sementara pihak berwenang Israel belum mengambil sikap atas klaim tersebut.

Saban hari Jumat, demonstran Palestina berbaris menuju pos terdepan, melemparkan batu ke pasukan Israel dan membakar ban. 

BACA JUGA:  Intelijen Iran Bergerak, Jaringan Mossad Diciduk Beserta Senjata

Tentara Israel telah menanggapi dengan peluru karet dan beberapa kali tembakan langsung.

Protes di kawasan itu telah menyebabkan enam warga Palestina tewas dan ratusan terluka, menurut Bulan Sabit Merah Palestina

BACA JUGA:  HRW Tampar Israel, 3 Serangan ke Gaza Adalah Kejahatan Perang

Pada Jumat lalu saja, menurut organisasi medis itu menyebut  21 warga Palestina ditembak oleh tembakan langsung Israel, dan 68 lainnya terluka dengan peluru karet.

Secara terpisah, Otoritas Palestina (PA) pada hari Senin (27/7) melporkan  bahwa seorang remaja berusia 17 tahun meninggal karena luka yang diderita dua bulan lalu dalam hari berdarah bentrokan Tepi Barat.

BACA JUGA:  Usai Cabut dari Afghanistan, AS Bakal Lakukan ini di Irak

Pemuda bernama Yousef Maharib, tertembak di tulang belakang pada 14 Mei, ketika kekerasan menyebar ke Tepi Barat di tengah perang Israel dengan  Hamas di Gaza.(TOI)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya