Pasukan Khusus AS ke Taiwan, Gerbang Perang Dunia III Terbuka

Pasukan Khusus AS ke Taiwan, Gerbang Perang Dunia III Terbuka - GenPI.co
Ilustrasui Pasukan Khusus Amerika Serikat (AS). Sejak setahun terakhir, Pasukan Khusus AS dikerahkan ke Taiwan. Gerbang Perang Dunia III kian terbuka. Foto: Reuters

Menteri Pertahanan Taiwan, Chiu Kuo-cheng memperingatkan pada Rabu bahwa China akan dapat meluncurkan serangan skala penuh ke Taiwan dengan kerugian minimal pada 2025.

Itu sebabnya Amerika bergerak. Pasukan Khusus dan Marinir Amerika Serikat (AS) dilaporkan melatih pasukan Taiwan.

“Unit operasi khusus AS dan kontingen Marinir telah beroperasi di Taiwan untuk melatih pasukan militer di sana,” menurut laporan The Wall Street Journal, dikutip dari Anadolu Agency, Kamis (7/10/2021).

BACA JUGA:  China Ucap Perang Dunia Ketiga, Amerika dan Taiwan Siap-Siap

Laporan itu mengutip pejabat AS yang tidak ingin disebutkan namanya.

Pejabat itu mengatakan pengerahan pasukan khusus AS sebagai bagian dari upaya untuk menopang pertahanan Taiwan dan kekhawatiran tentang potensi agresi China.

BACA JUGA:  Gawat! Korut Sebut Korsel Negara Idiot, Bisa Picu Perang Dunia

“Marinir AS bekerja dengan pasukan maritim lokal dalam pelatihan perahu kecil. Pasukan Amerika telah beroperasi di Taiwan setidaknya selama satu tahun,” kata pejabat AS.

Yang bikin dag-dig-dug, pelatihan ini berskala besar. Itu bisa diartikan Amerika tengah memancing China untuk agresif menyerang.

BACA JUGA:  Dewa Perang Dunia Itu Iran dan China, Sanksi Amerika pun Ambyar

Ketegangan kian menjadi karena China mengirim pesawat tempur hampir 150 kali ke zona identifikasi pertahanan udara (ADIZ) Taiwan dalam beberapa hari terakhir.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya