Covid-19 Menggeliat di China, Pemerintah Tawarkan Ribuan Yuan

Covid-19 Menggeliat di China, Pemerintah Tawarkan Ribuan Yuan - GenPI.co
Petugas medis dengan alat pelindung diri melakukan uji usap pada pelajar sekolah menengah di lokasi uji asam nukleat, menyusul kasus baru virus corona (COVID-19), di Fuzhou, provinsi Fujian, China, Rabu (15/9/2021). ANTARA FOTO/cnsphoto/via REUTERS/HP/djo

GenPI.co - Sebuah kota di China yang dilanda Covid-19 menawarkan ribuan Yuan bagi siapa pun yang memberikan petunjuk dalam melacak sumber wabah itu.

Kota itu bernama Heihe, berada di ujung Utara China dn berbatasan langsung dengan Rusia.

Pejabat kota setempat memberikan 100.000 yuan atau sekitar Rp 222 juta kepada siapa saja memberikan informasi.

BACA JUGA:  Dari Langit Lebanon Jet Tempur Israel Kirim Rudal ke Suriah Barat

Hal itu  sebagai bagian dari "perang rakyat" untuk membasmi Covid-19 yang kembali bangkit dengan ganas selama beberapa waktu belakangan.

China melaporkan 43 kasus lokal pada hari Selasa dalam gelombang varian Delta yang telah menyebar ke 20 provinsi dan wilayah.

BACA JUGA:  China dan Rusia Makin Mesra, Hasilnya Helikopter Berat Multiguna

Ketika lebih banyak negara mulai melonggarkan aturan, para pejabat Beijing tetap berpegang teguh pada strategi nol-Covid yang telah mempertahankan angka infeksi yang rendah karena penutupan perbatasan yang ketat.

Mereka melakukan penguncian yang ditargetkan, dan karantina yang panjang.

BACA JUGA:  Iran keok, Serangannya Selalu Digagalkan Intelijen Israel Mossad

Heihe sendiri adalah satu dari 40 kota di China yang mengalami kenaikan jumlah infeksi covid-19 varian delta. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya