Alien Pernah Datang ke Bumi, Kini Mereka Ada di Galaksi Kita?

Alien Pernah Datang ke Bumi, Kini Mereka Ada di Galaksi Kita? - GenPI.co
Bumi dari ISS (Sumber foto: qz.com)

GenPI.co -- Penelitian terbaru menunjukkan bahwa kemungkinan besar galaksi kita dipenuhi oleh alien dan mereka telah pernah berkunjung ke bumi. Penelitian berjudul “The Fermi Paradox and the Aurora Effect: Exo-civilization Settlement, Expansion, and Steady States” membeberkan kemungkinan bahwa galaksi Bima Sakti dipenuhi oleh kehidupan cerdas yang beberapa di antaranya mampu melakukan penjelajahan antarbintang.

Namun. makhluk cerdas itu butuh waktu untuk berkembang dan tidak terburu-buru untuk menyebar. Ilmuwan komputasi dan pemimpin penelitian Jonathan Carrol-Nellemback mengatakan kepada Business Insider bahwa jika pergerakan benda langit tidak dIhitung maka akan ada hanya dua kemungkinan.

Pertama, tidak ada makhkuk cerdas yang meninggalkan planetmya masing-masing atau kita memang satu-satunya peradaban berteknologi yang ada di galaksi Bima Sakti.

Tapi Jonathan percaya dengan kemungkinan bahwa alien melakukan pergerakan antarplanet dengan bantuan pergerakan bintang-bintang. benda langit bergerak dalam jalurnya sendiri yang bersinggungan atau memiliki titik tempat beberapa benda langit berdekatan. Itulah saat untuk melompat.

Mengenai bumi, Jonathan yakin para makhluk cerdas ini pernah singgah di bumi. Namun, itu tidak disadari oleh manusia karena terjadi ratusan ribu tahun yang lalu, atau bahkan belum terjadi sama sekali. Hal itu karena alien sedang menunggu posisi terdekat untuk melompat dari planet mereka ke planet bumi.

Baca juga:

3 Hal yang Wajib Kamu Tahu di Balik Misteri Alien di Area 51

Heboh, Ada Ajakan Lari Buat Tangkap Alien

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya