Vladimir Putin: Barat Mencoba mengubrak-abrik Rusia

Vladimir Putin: Barat Mencoba mengubrak-abrik Rusia - GenPI.co
Presiden Vladimir Putin menuding Barat mencoba mengobrak-abrik Rusia dan mengatakan serangannya di Ukraina bertujuan untuk menyatukan rakyat Rusia - ilustrasi. (Foto: Reuters)

GenPI.co - Presiden Vladimir Putin menuding Barat mencoba mengubrak-abrik Rusia dan mengatakan serangannya di Ukraina bertujuan untuk menyatukan rakyat Rusia.

Melansir AFP, Minggu (25/12), Putin menggunakan konsep sejarah untuk menyatakan bahwa Ukraina dan Rusia adalah satu rakyat.

“Lawan geopolitik Rusia (sedang) bertujuan untuk mengobrak-abrik Rusia, Rusia yang bersejarah," kata Vladimir Putin dalam kutipan wawancara yang akan disiarkan Minggu malam.

BACA JUGA:  Putin Akui Konflik di Ukraina Sebagai Perang, Amerika Serikat Lontarkan Ejekan

Dia menuding lawan-lawannnya di barat memecah-belah sekaligus menaklukkan Rusia.

"Tapi tujuan kami berbeda: untuk menyatukan rakyat Rusia," katanya.

BACA JUGA:  Joe Biden Bersumpah kepada Presiden Ukraina: Anda Tidak Pernah Sendiri!

Presiden Putin mengatakan pemerintahnya bertindak ke arah yang benar yakni melindungi kepentingan nasional, kepentingan warga negara.

Dia mengulangi bahwa Moskow siap untuk bernegosiasi dan tampak tidak terpengaruh ketika ditanya tentang sistem pertahanan udara baru yang akan dikirimkan Amerika Serikat ke Ukraina.

BACA JUGA:  Pesan Menyentuh Paus Fransiskus jelang Natal: Ingatlah Anak-anak Ukraina

"Tentu saja kami akan menghancurkannya, 100 persen!" Kata Presiden Putin, mengacu pada baterai rudal Patriot yang dijanjikan kepada Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya