Bumi Rehat Gegara Virus Corona, Potretnya Bikin Pengin Nangis

Bumi Rehat Gegara Virus Corona, Potretnya Bikin Pengin Nangis - GenPI.co
Suasana Ka'bah di Arab Saudi. Foto: Instagram @storyoflife87

GenPI.co - Bumi benar-benar rehat total gegara virus corona covid-19. Tempat hits di berbagai belaham bumi yang tadinya ramai, sekarang kosong melompong. 

Mekkah, Wuhan, Venice Italy, hingga St Mark's Basilica di San Marco, semua sepi. Potretnya bikin pengin nangis. 

Bumi seolah dibuat istirahat dari keramaian. Potretnya benar-benar membuat terenyuh banyak orang. Netizen dengan akun @a7medabdelhady1 menjadi akun pertama yang mengunggah potret rehatnya bumi. Unggahan itu kemudian viral di Twitter. 

BACA JUGA: Iran Mencekam Gegara Virus Corona, Manusia Berjatuhan di Jalan

Unggahannya gampang dicerna. Mudah dimengerti. Beberapa tempat-tempat populer yang biasanya selalu ramai menjadi kosong. Tak ada aktivitas. Tak ada yang selfie sana-sini. Semua spot benar-benar sepi. 

“Bumi mengambil istirahat, istirahat yang sangat dibutuhkan,” tulis akun @a7medabdelhady1 dalam cuitannya.

Sepinya sejumlah tempat hits ini dari pengunjung terkait dengan kebijakan WHO yang meminta masyarakat menghindari keramaian. Semua diimbau mengisolasi diri agar terhindar dari virus corona covid-19.

BACA JUGA: Jurus Korsel, Italia & Singapura Cegah Virus Corona Layak Dicoba

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya