Menteri Kesehatan Belanda Mundur, Nyerah Atasi Wabah Virus Corona

Menteri Kesehatan Belanda Mundur, Nyerah Atasi Wabah Virus Corona - GenPI.co
Ilustrasi virus corona. Foto: antara

GenPI.co - Menteri Perawatan Medis Belanda, Bruno Bruins mengundurkan diri karena kelelahan mengatasi wabah virus corona di negaranya. 

Sehari sebelum mundur, Bruno sempat pingsan saat debat dengan parlemen mengenai epandemi corona. Ia mengatakan, pingsan setelah berminggu-minggu bekerja keras.

BACA JUGA: Wapres: Orang yang terinfeksi Corona Haram Salat Jemaah di Masjid

"Sifat krisis adalah sedemikian rupa sehingga menuntut seorang menteri yang dapat siap segera melakukan berbagai upaya penuh," kata Rutte saat konferensi pers yang disiarkan televisi, Kamis (19/3).

Wakil Perdana Menteri Hugo de Jonge akan mengambil alih tugas Bruins sampai ada pengganti, kata pemerintah.

Belanda akan memperluas langkah-langkah jarak sosial, yang telah menyebabkan penutupan sekolah dan restoran, dengan melarang pengunjung mengunjungi fasilitas perawatan untuk orang tua, kata De Jonge.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya