Hati-hati! Virus Corona Bisa Memicu Perceraian

Hati-hati! Virus Corona Bisa Memicu Perceraian - GenPI.co
Ilustrasi: worldnewstand

GenPI.co - Pandemi Virus Corona memicu kenaikan angka perceraian di Distirk Xi’an, China. Meningkatnya jumlah gugatan cerai itu mulai terjadi pada 1 Maret hingga April 2020. 

Pertanyaannya, kok bisa? Bukankah karantina wilayah membuat keluarga bisa berkumpul dengan hangat di rumah?

Salah seorang pejabat di kantor pendaftaran pernikahan di distrik Beilin, Xi’an, mengungkapkan dua alasan utamanya. 

BACA JUGA: Milenials Wajib Baca! Kopi Bisa Tingkatkan Imun

Pertama, kantor pendaftaran pernikahan tutup selama sebulan. Saat tutup, ada kemungkinan terjadi penundaan permintaan gugatan cerai.

Alasan yang kedua, munculnya ketegangan antarpasangan yang stres tak punya uang.

“Banyak pasangan yang terkurung di rumah selama lebih dari sebulan. Ini menyebabkan konflik dan berujung pada perceraian,” ungkap salah seorang pejabat saat diwawancarai Global Times.

BACA JUGA: Soal Terawangan, Mbak You Bilang Begini ke Denny Darko

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya