Kyle Giersdorf, Juara Dunia Gim Online Dapat Hadiah Rp 42 Miliar

Kyle Giersdorf, Juara Dunia Gim Online Dapat Hadiah Rp 42 Miliar - GenPI.co
Kyle Giersdorf, (inquirer.com)

GenPI.co - Game bukan hanya sekadar untuk bersenang-senang dan mengisi waktu luang. Sebab, di tangan Kyle Giersdorf bermain gim menjadi prestasi yang membanggakan baginya.

Kyle yang merupakan remaja asal Amerika Serikat berhasil menjadi juara dunia. Yakni dalam ajang turnamen game Fortnite pada 2019 lalu.

BACA JUGA: 3 Zodiak yang Selalu Ketiban Untung Urusan Cinta

Berdasarkan Informasi yang GenPI.co peroleh dari berbagai sumber, Kyle berhak memperoleh haadih mencapai Rp 42 miliar. Tentunya nominal yang sangat banyak bagi remaja seusianya.

Dalam ajang yang digelar du Artbur Ashe Stadium di New York. Kyle memecahkan rekor atlet eSport individual yang berhasil memperoleh hadiah terbanyak.

Menjadi juara dalam ajang itu tidak semudah membalikkan telapak tangan. Sebab, Kyle harus bersaing dengan 100 atlet dalam final.

Sebelumnya, harus adu kebolehan dengan 40 juta peserta sebelum memasuki tahap kualifikasi. Kompetisi itu dilaksanakan selama 10 minggu.

BACA JUGA: Ingat! Penderita Maag Akut Jangan Makan Ini saat Puasa Ramadan

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya