Dipercaya WHO, Indonesia Akan Pimpin Program Vaksin COVAX

Dipercaya WHO, Indonesia Akan Pimpin Program Vaksin COVAX - GenPI.co
Ilustrasi-Vaksin Covid-19. Foto: ANTARA/REUTERS.

GenPI.co - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) bersama Aliansi Vaksin (GAVI) tengah mengembangkan program vaksin Covid-19, COVAX AMC Engagement Group.

Dalam mengembangkan vaksin COVAX, WHO percayakan Indonesia yang diwakili Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menjadi salah satu ketua bersama (co-chair).

BACA JUGA: Amerika Siapkan Jurus Maut, China Bisa Dibuat Ciut

Tak hanya Retno, Menteri Kesehatan Ethiopia Lia Tadesse, dan Menteri Pembangunan Internasional Kanada, Karina Gould juga terpilih untuk program vaksin Covid-19, COVAX AMC.

“Ini merupakan tanggung jawab besar Indonesia untuk mewujudkan kesetaraan akses vaksin bagi semua negara melalui jalur multilateral. Tanggung jawab besar ini kita upayakan untuk ditunaikan sebaik mungkin,” ucap Retno dalam keterangannya, Rabu (13/1/2021).
 
Pengadaan dan distribusi vaksin COVAX ini nantinya diperuntukan bagi 92 negara berpenghasilan rendah dan menengah.

Fasilitas COVAX sendiri memiliki target pengadaan vaksin bagi 20 persen dari populasi setiap negara AMC, dan mendukung kesiapan negara AMC untuk melakukan rencana vaksinasi nasional.

BACA JUGA: Amerika Jangan Konyol, Drone & Rudal Maut Iran Bisa Bikin Lumpuh

“Tentunya pengadaan akan dilakukan secara bertahap karena masih terbatasnya vaksin yang tersedia bagi semua negara,” jelasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya