Sering Ditantang, Jenderal Myanmar Akan Datang ke Indonesia

Sering Ditantang, Jenderal Myanmar Akan Datang ke Indonesia - GenPI.co
Seakan menjawab tantangan dari berbagai pihak, Jenderal Myanmar dikabarkan akan langsung datang ke Indonesia. (foto: Reuters)

Kabar tersebut disampaikan oleh jubir Kementerian Luar Negeri Thailand Tanee Sangrat yang mengatakan para pemimpin anggota ASEAN akan menghadiri pertemuan tersebut.

"Beberapa pemimpin dari 10 negara ASEAN sudah konfirmasi kehadiran pada pertemuan di ibu kota Indonesia, Jakarta," ujar Tanee.

Kerusuhan yang terjadi di Myanmar berawal dari aksi kudeta pemimpin sipil Aung San Suu Kyi oleh militer Myanmar atas tuduhan kecurangan dalam pemilu pada November tahun lalu. 

Meskipun tuduhan tersebut telah dibantah oleh komisi pemilu, namun pihak militer yang telah menguasai pemerintahan selama beberapa dekade memutuskan untuk merebut kekuasaan secara paksa.

BACA JUGA: Pemerintah Bayangan Myanmar Tantang Militer, Perang Besar Dimulai

Setelah gerakan kudeta, terjadi banyak demo menolak junta militer yang berujung ricuh dengan aksi kebrutalan yang hingga kini telah memakan lebih dari 700 jiwa.

Jenderal Min sendiri adalah sosok paling kontroversial dan disorot dunia saat ini. Dia merupakan otak kudeta pemerintahan sipil Myanmar yang dipimpin Aung San Suu Kyi.(Ant/Reuters)

Video seru hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya