
Dari sisi efektivitas, data dari Kementerian Kesehatan pada 128.290 tenaga kesehatan di DKI Jakarta pada 13 Januari-18 Maret 2021 memperlihatkan, dua dosis vaksin Sinovac dengan interval 2-4 minggu antara dosis pertama dan kedua efektif mencegah 94% Covid-19 bergejala pada hari ke-7,14, 21, 28 hingga 63 hari setelah vaksin dosis kedua.
Pemberian vaksin yang dikembangkan China National Pharmaceutical Group itu juga efektif dalam mencegah 96% perawatan akibat Covid-19 pada rentang hari yang sama usai vaksin dosis kedua diberikan.
Sementara, untuk mencegah kematian karena Covid-19, vaksin ini diketahui efektif 98% setelah dosis kedua. (*)
BACA JUGA: Askara Gencar Lakukan Vaksinasi Pekerja dan Masyarakat
Video populer saat ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News