Waspada! Gangguan Mata Sebabkan Depresi Hingga Nyaris Bunuh Diri

Waspada! Gangguan Mata Sebabkan Depresi Hingga Nyaris Bunuh Diri - GenPI.co
Waspada! Gangguan Mata Sebabkan Depresi Hingga Nyaris Bunuh Diri foto: shutterstock

GenPI.co - Dokter spesialis mata Aldiana Halim, M.Sc mengungkapkan, gangguan mata tidak hanya dapat memengaruhi aspek penglihatannya.

Akan tetapi, gangguan penglihatan juga berpengaruh pada kualitas hidup orang yang menderitanya.

"Hilangnya penglihatan dapat berpengaruh pada fisik, mental, kepuasan hidup, mobilitas, ketergantungan, dan pendidikan," terangnya dikutip GenPI.co, Sabtu (16/10).

BACA JUGA:  Eyelash Extension Awet dan Bulu Mata Asli Tak Rontok, Nih Tipsnya

Menurutnya, dengan gangguan penglihatan ini bisa memperberat penyakit kronis yang sedang diderita serta kesulitan mengerjakan pekerjaan sehari-hari.

Tak hanya itu, orang dengan gangguan penglihatan juga cenderung tidak berbicara terkait hal-hal yang dirasakannya.

BACA JUGA:  Tips Memilih Lem Eyelashes Aman Bagi Kesehatan Mata

Mereka juga mengalami kesulitan mengakses layanan kesehatan untuk memeriksakan kondisinya.

Lebih dari itu, Aldiana mengungkapkan bahwa gangguan penglihatan pun berpotensi membuat seseorang mengalami depresi yang memicu terjadinya bunuh diri.

Kasus semacam ini pun sudah beberapa kali terjadi, termasuk di Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya