Puasa Jadi Momentum Memulai Gaya Hidup Sehat, Kata Ade Rai

Puasa Jadi Momentum Memulai Gaya Hidup Sehat, Kata Ade Rai - GenPI.co
Ade Rai dalam acara Fita Virtual Media Gathering Double the Blessing, Rabu (13/4). Foto: tangkapan layar

GenPI.co - Berpuasa rupanya tidak hanya baik secara agama, tetapi juga bagi kesehatan tubuh.

Binaragawan Ade Rai mengatakan Ramadan merupakan momentum yang baik untuk meningkatkan gaya hidup sehat.

“Mencari sehat saat sehat masih dimiliki itu murah, tetapi mencari sehat saat sakit itu mahal,” ujar Ade Rai dalam acara Fita Virtual Media Gathering Double the Blessing, Rabu (13/4).

BACA JUGA:  Ini Waktu yang Disarankan untuk Melakukan Olahraga Saat Puasa

Menurut dia, sehat dan sakit erat kaitannya dengan mulut. Sebab, mulut merupakan salah satu organ tubuh yang bisa menjadi sumber kesehatan dan kesakitan sekaligus.

Oleh karena itu, Ade mengingatkan masyarakat supaya memperhatikan apa saja yang dimasukkan ke mulut, mulai sumber makanan, jadwalnya, hingga jumlahnya.

BACA JUGA:  Bagaimana Tips Latihan Olahraga Saat Ramadan?

“Ramadan itu unik, orang-orang berpuasa sekitar 14 jam. Artinya, tidak ada makanan yang masuk ke mulut selama itu,” jelas Ade.

Menurut Ade, puasa selama 14 jam memberikan kesempatan bagi tubuh untuk beristirahat.

BACA JUGA:  Persib dan Barito Digugat, Peneliti Hukum Olahraga: Mengada-ada!

Sebab, biasanya pada hari biasa orang-orang hanya berhenti makan hanya saat tidur.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya