Volkswagen Luncurkan Sport Edition di Indonesia, Harga Rp685 Juta

Volkswagen Luncurkan Sport Edition di Indonesia, Harga Rp685 Juta - GenPI.co
VW Tiguan Allspace "Sport Edition" (ANTARA/HO)

GenPI.co - PT Garuda Mataram Motor (GMM) selaku pemegang merek Volkswagen di Indonesia memperkenalkan edisi khusus VW Tiguan Allspace, The Sport Edition.

VW Tiguan Allspace, The Sport Edition ditawarkan seharga Rp 685 Juta (on the road Jabodetabek) dan dijual eksklusif sejak awal Agustus di seluruh diler VW Indonesia.

Head of Marketing and Communications Volkswagen PT Garuda Mataram Motor, Rony Syarif mengatakan setiap unit akan mendapatkan nomor edisi khusus yang menandai nilai khas mobil itu.

BACA JUGA:  Volkswagen Dorong India Ringankan Pajak Impor Mobil Listrik

"VW Tiguan Allspace memiliki keunggulan sesuai dengan kebutuhan konsumen keluarga Indonesia yang memang menyukai mobil dengan kepraktisan dan daya angkut hingga tujuh penumpang," ujar Rony Syarif, Selasa, 16 Agustus 2021.

VW Tiguan Allspace sebagai sebuah SUV premium tak hanya menyuguhkan opsi yang semakin eksklusif dengan kehadiran edisi spesial: The Sport Edition.

BACA JUGA:  Sangar, Volkswagen Uji Coba Mobil Terbang

"Model ini ditawarkan secara terbatas, dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-76 tahun 2021 ini,” ujarnya dikutip dari Antara.

Terdapat perbedaan pada Sport Edition itu, antara lain bumper depan sporty, trim pintu dengan body colour, bumper belakang full body, diffuser hitam, spoiler atap hitam dan cover spion dengan body colour

BACA JUGA:  Curang, Volkswagen Kena Denda Rp 279 Miliar

VW Tiguan Allspace merupakan generasi kedua VW Tiguan atau SUV Volkswagen Group pertama yang menggunakan platform MQB (modular transverse matrix).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya