Di Masa Pandemi Covid-19, Pengunjung GIIAS 2021 Capai 75 Persen

Di Masa Pandemi Covid-19, Pengunjung GIIAS 2021 Capai 75 Persen - GenPI.co
Pengunjung saat berada di GIIAS 2021. Foto: Annisa Nur Jannah/GenPI.co

GenPI.co - Perhelatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 di hari ketiga semakin tampak pecinta otomotif sangat antusias luar biasa.

Sehingga dengan padatnya pengunjung di akhir pekan tersebut, pihak panitia memperketat protokol kesehatan.

"Penurunan status PPKM level 1 di Kabupaten Tangerang juga memengaruhi kapasitas pengunjung," ujar Public Relationship Seven Event Fonny kepada GenPI.co, Sabtu (13/11/2021).

BACA JUGA:  Ternyata Gampang Jajal Otomotif Baru di GIIAS, Ada Mobil Listrik

GIIAS 2021 juga diketahui telah berhasil menampung pengunjung hingga 75 persen dari total keseluruhan kapasitas pada Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Tangerang.

"GIIAS 2021 juga terbuka untuk semua masyarakat, tanpa batasan usia," tambahnya.

BACA JUGA:  Tampilan Mazda Terbaru di GIIAS Kece Banget, Sebegini Harganya

Pada penyelenggaraan GIIAS 2021, seluruh pihak terlibat harus memenuhi beberapa persyaratan, yakni dalam kondisi sehat, sudah menjalani vaksin lengkap 2 kali dosis, serta terdaftar aplikasi pedulilindungi.

Selain itu, semua warga wajib menggunakan masker medis, berkala mencuci tangan, selalu menjaga jarak, dan pembelian tiket secara online.

BACA JUGA:  MG Indonesia Luncurkan Mobil Edisi Terbatas Liverpool FC di GIIAS

Adapun, tiket masuk GIIAS 2021 hanya tersedia di aplikasi GIIAS Auto360.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya
7 Manfaat Biji Pala, Wanita Pasti Suka - JPNN.com

7 Manfaat Biji Pala, Wanita Pasti Suka

Ada beberapa manfaat biji pala yang tidak terduga dan ternyata baik untuk kesehatan tubuh dan salah satunya adalah tentu saja membantu pencernaan.