Poros Demokrat, PKS, PPP Terbentuk, Dua Tokoh Top Bertemu

Poros Demokrat, PKS, PPP Terbentuk, Dua Tokoh Top Bertemu - GenPI.co
Poros Demokrat, PKS, PPP Terbentuk, Dua Tokoh Top Bertemu (Foto: Jpnn/Badan Komunikasi Strategis Demokrat)

GenPI.co - Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando EMaS menduga poros Partai Demokrat, PKS, dan PPP telah terbentuk.

Koalisi tiga partai menengah ini bertujuan memasangkan dua tokoh top menjadi calon presiden dan wakil presiden 2024.

BACA JUGA: Gebrakan Baru PKS Mengejutkan, Pilpres 2024 Makin Bergemuruh

"Bisa jadi pertemuan ketum Demokrat AHY dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan merupakan tindak lanjutnya," kata Fernando saat dihubungi GenPI.co pada Jumat (7/5).

Fernando mengatakan, ada kecenderungan poros yang dibentuk Demokrat bersama PKS dan PPP itu ingin memasangkan AHY dengan Anies Baswedan pada Pilpres 2024.

Koalisi tiga partai tersebut memang memiliki suara yang sudah cukup untuk bisa mencalonkan capres dan cawapresnya sendiri.

BACA JUGA: Mendadak Prabowo Ditemui Elite PKS, Ada Hal Darurat yang Dibahas

"Kalau digabung, sudah memiliki 21,38 persen anggota DPR RI," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya